11 Perpaduan Warna Krem Cat Tembok untuk Rumah Cantik dan Nyaman

Perpaduan warna krem cat tembok kini makin digemari. Warnanya yang terbilang netral namun tidak kaku, membuatnya dapat dikombinasikan dengan berbagai warna.

Warna krem pun terbilang warna yang aman. Rumah bisa tampak cantik dengan keseluruhan warna dinding krem. Dan tentu akan semakin cantik jika dikombinasikan dengan warna lainnya.

Seperti kombinasi warna cream dan biru, krem dengan hijau, dan lainnya. Dan di artikel ini akan membahas 11 perpaduan warna krem cat tembok untuk rumah cantik dan nyaman. Yuk simak baik-baik, ya!

Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Cokelat

Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Cokelat
Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Cokelat

Warna krem sejatinya merupakan warna cokelat yang lebih muda. Warna ini pun lebih menyerupai warna kulit orang Indonesia, yang berwarna cokelat namun cenderung terang. Krem pun menjadi populer karena digunakan juga pada warna lain, salah satunya tembok rumah.

Krem pun terbilang warna netral, karena bisa dipadukan dengan berbagai warna. Salah satunya dipadukan dengan warna yang masih satu tone dengannya, yaitu cokelat.

Kamu bisa mengkombinasikan warna krem dengan cokelat. Dalam satu sisi tembok, bagi dua antara atas dan bawah. Bagian atas menggunakan warna krem, sementara bagian bawah menggunakan warna cokelat.

Perpaduan Warna Cat Tembok Krem dengan Abu-abu

Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Abu-abu
Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Abu-abu

Memadukan warna krem dengan warna lain tidaklah sulit. Bahkan, warna krem dengan abu-abu pun tak ada masalah dipadukan. Seperti warna yang ada pada tembok ruangan santai ini.

Perpaduan warna krem dan abu-abu ini memberikan kesan tenang tersendiri. Cocok dijadikan warna untuk ruang keluarga supaya lebih santai dan hangat. Untuk melengkapi kenyamanan, gunakan furnitur denga warna senada dengan tembok.

Perpaduan Warna Tembok Krem dengan Hijau

Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Hijau
Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Hijau

Untuk meninggalkan kesan hidup pada ruangan, kamu juga bisa menggunakan warna hijau. Warna hijau memiliki efek psikologi yang menyenangkan dan menyeimbangkan.

Rasa segar dari alam yang ditimbulkan dari warna ini juga dapat menjadi terapi yang menyembuhkan.

Supaya tidak bosan, kamu bisa menambah keseimbangan warna hijau ini dengan warna krem. Warna krem dan hijau memiliki dampak positif bagi penghuni rumah dengan warna ini.

Perpaduan Warna Krem dan Merah untuk Ruangan Mewah

Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Merah
Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Merah

Warna merah termasuk warna berani untuk digunakan sebagai cat tembok rumah. Untuk itu, perlu ada kombinasi supaya menetralkan warna ini supaya tidak mencolok. Salah satu kombinasi yang cocok adalah warna cream.

Paduan warna cream cat tembok dengan merah dapat menetralkan warna merah sekaligus memberi kesan mewah. Pilih warna krem yang mendekati warna emas, sehingga dapat membawa nuansa elegan.

Tambahkan pemanis seperti bingkai lukisan di salah satu sisi tembok. Serta tirai dengan warna yang senada dengan tembok, baik krem atau merah, untuk menambah nuansa ruangan mewah.

Ruang Mewah dengan Krem dan Merah
Ruang Mewah dengan Krem dan Merah

Selain membagi tembok atas dan bawah bagian dengan warna berbeda, kombinasi warna juga bisa dilakukan pada tiap sisi tembok. Dimana satu sisi menggunakan warna merah secara keseluruhan. Dan di sisi lainnya menggunakan warna krem.

Kombinasi warna berani dan netral ini juga akan membawa ruangan tampak elegan. Kamu bisa menggunakan cat ini untuk ruang tamu.

Kombinasi Warna Cream dan Biru

Kombinasi Warna Cream dan Biru
Kombinasi Warna Cream dan Biru

Jika ingin membuat rumah bernuansa netral dan menyegarkan, kamu juga bisa mengkombinasikan warna krem dengan biru. Paduan dua warna ini dapat memberi kesegaran pada ruangan.

Kamu bisa menggunakan warna krem pada keseluruhan salah satu sisi tembok. Sementara di sisi lain, gunakan warna biru langit pada seluruh permukaannya. Dua warna ini akan menghasilkan nuansa segar tersendiri pada ruangan.

Karena warnanya yang cenderung ceria namun netral, cocok juga bagi anak-anak. Kamar anak, ruang bermain anak, atau ruang keluarga cocok jika ingin menggunakan kombinasi warna cream dan biru ini.

Warna Kream dan Oranye untuk Teras yang Cantik

Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Oranye
Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Oranye

Untuk membawa kesan cerah pada teras, kamu juga bisa mengkombinasikan warna krem dengan oranye. Kamu bisa menggunakan gaya bagi dua, yaitu atas dan bawah. Bagian sisi tembok bagian atas menggunakan warna oranye, sementara di bagian bawahnya menggunakan warna krem.

Kamu pun bisa memadukannya dengan warna putih untuk atap dan kusen. Ata menjadi warna penyekat sebelum warna krem dan oranye ini bertemu. Cerahnya warna ini akan membawa suasana hangat tersendiri sebelum memasuki rumah.

Teras Cantik dengan Perpaduan Warna Krem Cat Tembok
Teras Cantik dengan Perpaduan Warna Krem Cat Tembok

Perpaduan Warna Krem dan Oranye untuk Fasad Rumah

Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Oranye untuk Fasad
Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Oranye untuk Fasad

Rumah yang indah adalah rumah yang dapat membawa kenyamanan bagi penghuninya. Salah satu hal yang membuat tampilan indah rumah adalah desain fasad. Dan tentunya pilihan warna yang sesuai.

Warna krem dan oranye dapat menjadi padu-padan yang indah. Cerahnya oranye dapat membawa nuansa ceria pada rumah. Dan supaya tidak mencolok, warna krem hadir untuk mentralkannya.

Paduan Warna Krem dan Oranya untuk Fasad Rumah
Paduan Warna Krem dan Oranya untuk Fasad Rumah

Berbaurnya dua warna ini membantu kamu juga untuk menambahkan aksesoris. Seperti lampu gantung, ukiran, atau aksesoris lainnya. Karena mudah untuk mencari padu-padan aksesorisnya.

Warna Kuning dan Krem yang Berpadu dengan Cantik

Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Kuning
Perpaduan Warna Krem Cat Tembok dengan Kuning

Warna krem sesekali menyerupai kuning, apalagi jika kremnya memiliki tone cerah. Namun, jika disandingkan, dua warna ini tetap tampak berbeda. Dan akan terlihat indah ketika dipadukan.

Seperti halnya ruangan ini, salah satu sisi menggunakan warna kuning. Sementara sisi lainnya dan juga plafon menggunakan warna krem. Dua warna ini membawa nuansa cerah dan menyenangkan, cocok untuk ruang keluarga atau ruang kerja.


Demikian 11 ide perpaduan warna krem cat tembok dengan berbagai warna. Tak sulit menentukan paduan warnanya karena hampir banyak warna cocok dengan krem. Yuk, tentukan inspirasi warnamu sekarang!

Scroll to Top