9 Kombinasi Cat Rumah Warna Cream dan Orange, Buat Rumah Lebih Cerah!

Kombinasi cat rumah warna cream dan orange membuat rumah tampak semakin cantik. Warna juga dapat menggambarkan sang pemilik rumah. Warna yang cerah menggambarkan sang pemilik yang hangat dan terbuka.

Warna cat pun dapat dikombinasikan, yang tentunya akan menambah semakin cantik tampilan rumah. Salah satu kombinasi yang cocok untuk rumah adalah warna cream dan orange. Dua warna cerah ini dapat dikombinasikan baik untuk interior maupun eksterior rumah.

Warna orange mempertegas kesan cerah dan ceria pada rumah. Sementara warna creamnya menetralkan kesan tegas ini. Untuk memberikan inspirasi, berikut ide kombinasi cat rumah warna cream dan orange untuk interior maupun eskterior rumah.

Kombinasi Cat Rumah Warna Cream dan Orange untuk Rumah Sederhana

Kombinasi Cat Rumah Warna Cream dan Orange di rumah Sederhana
Kombinasi Cat Rumah Warna Cream dan Orange di rumah Sederhana

Warna rumah Cream dan Orange cocok digunakan untuk tipe rumah apa saja. Bahkan di rumah minimalis dan sederhana pun bisa diterapkan. Seperti di rumah minimalis yang satu ini, mengkombinasikan warna cream dan orange.

Cream yang digunakan lebih cenderung ke cream orange. Dan untuk warna orange digunakan warna orange tua, yang digunakan untuk warna tiang bawah dan atap rumah. Supaya lebih cantik, warna cat bisa dikombinasikan dengan warna putih dan hitam di beberapa furnitur.

Cat Warna Cream dan Orange untuk Rumah Besar

Cat Rumah Cream dan Orange di Rumah Besar
Cat Rumah Cream dan Orange di Rumah Besar

Tak hanya rumah sederhana, rumah besar pun dapat menggunakan pilihan warna cream dan orange. Warna orange yang lebih tua digunakan pada bagian fondasi rumah. Di dinding, dapat menggunakan orange yang lebih muda.

Sementara warna cream, digunakan pada keseluruhan dinding. Untuk mempertegas beberapa bagian, di sekeliling jendela dan pintu menggunakan warna putih. Dan di bagian atap serta genteng, kembali menggunakan warna orange yang lebih tua.

Warna Dinding Cream yang Mendominasi

Warna Cream yang Mendominasi Dinding
Warna Cream yang Mendominasi Dinding

Kombinasi warna cream dan orange juga dapat didesain salah satu warna mendominasi. Seperti rumah yang satu ini, dimana warna cream mendominasi dinding rumah. Tampak pada fasad rumah, hampir seluruh dinding menggunakan warna cream.

Untuk warna orange digunakan pada bagian-bagian tertentu, seperti dinding dekat pintu, pagar, serta sekeliling jendela. Di bagian atas dinding juga terdapat hiasan seni yang menambah kesan artistik. Di halaman, dapat ditambah tanaman dan pepohonan hijau supaya rumah lebih asri.

Kombinasi Cat Cream dan Orange dengan Pagar

Cream Orange dengan Kombinasi Warna Lain
Cream Orange dengan Kombinasi Warna Lain

Cat rumah terang tak hanya monoton dua warna saja. Tapi juga bisa dikombinasikan lagi dengan warna lain, seperti kuning, putih, ataupun hitam. Seperti halnya rumah ini, selain kombinasi cat rumah warna cream dan orange, juga ada warna putih.

Warna putih di sini digunakan pada bagian pagar. Meski tak banyak, namun cukup menambah sentuhan lain yang senada pada warna rumah. Selain itu, atap rumah juga dipilih warna gelap, untuk menetralkan warna terang pada cat rumah.

Ruang Makan dengan warna Cream dan Orange

Ruang Makan Warna Cream dan Orange
Ruang Makan Warna Cream dan Orange

Jika sebelumnya mengkombinasikan warna yang salah satunya muda dan satunya tua, kini berbeda. Kamu bisa juga mengkombinasikan warna cream dan orange yang keduanya tua. Seperti warna di interior rumah ini, yang menggunakan orange tua serta cream tua.

Kombinasi warna ini justru membuat kesan rumah terlihat lebih mewah. Apalagi lantainya pun diberi warna senada, yaitu cokelat dengan motif kayu. Dan di bagian atap dilengkapi dengan lampu gantung yang menawan.

Ruang Tamu dengan Cat Cream dan Orange

Ruang Tamu Warna Cream dan Orange
Ruang Tamu Warna Cream dan Orange

Kombinasi cat rumah warna cream dan orange tak hanya cantik untuk dinding bagian luar rumah. Namun juga bagi interior rumah, seperti halnya ruang tamu. Warna ini akan lebih terang jika dikombinasikan dengan lampu berwarna kuning terang.

Furnitur dapat mengikuti warna supaya lebih senada. Misalnya sofa berwarna cokelat, meja dan karpet berwarna putih, dan gorden dengan warna krem. Supaya lebih hidup, kamu juga bisa menggantung foto atau lukisan berukuran kecil di tiap sisi dinding.

Ruang Keluarga dengan Cat Cream dan Orange

Ruang Keluarga Warna Cream dan Orange
Ruang Keluarga Warna Cream dan Orange

Tak boleh dilewatkan, ruang keluarga adalah ruang bersantai untuk menghangatkan suasana keluarga. Tak perlu terlalu luas, yang penting nyaman untuk berkumpul. Misalnya dalam ruangan ukuran 3×3 meter, kamu bisa menempatkan sebuah sofa dan meja.

Untuk dinding, kamu bisa memberikan warna cream dan orange tentunya. Dan supaya lebih berwarna, lampu tidur warna kuning dapat diletakkan pada sisi ruangan. Sebagai penghias dan penambah cerah suasana ruang keluarga.

Rumah Cat Warna Cream dengan Genteng Orange

Kombinasi Cat Rumah Warna Cream dan Orange pada Genteng
Kombinasi Cat Rumah Warna Cream dan Orange pada Genteng

Kombinasi cat rumah warna cream dan orange tak hanya berfokus pada warna dinding saja. Kombinasi juga bisa diterapkan antara dinding dengan genteng. Di bagian dinding, secara keseluruhan menggunakan cat warna cream.

Supaya lebih menarik, ada akses bebatuan berwarna cokelat di tiang dan bagian bawah jendela. Sementara itu, genteng dicat warna orange secara keseluruhan. Supaya lebih cantik, bisa juga ditambahkan taman kecil di depan rumah.

Kamar dengan Warna Cat Cream dan Orange

Cat Warna Kamar Cream dan Orange
Cat Warna Kamar Cream dan Orange

Warna cream dan orange muda dapat memberi kesan kalem pada kamar. Kamu bisa memilih cat warna kamar dengan keseluruhan cream. Untuk warna orange, bisa dimaksimalkan pada furnitur dan tempat tidur.

Kamu juga bisa menambahkan lampu warna kuning terang untuk menambah suasana ceria. Kamar dengan nuansa cream dan orange ini dapat memberikan ketenangan sekaligus kebahagiaan. Cocok bagi kamar pasangan baru atau kamar remaja.


Memilih cat rumah dapat menjadi penentu, apakah rumah akan tampak indah atau justru sebaliknya. Kombinasi cat rumah warna cream dan orange dapat menjadi jalan keluar.

Scroll to Top